Pernahkah sobat berpikir, mengapa desain kursor mouse di komputer dibuat miring?
Kursor mouse yang kita kenal selama ini umumnya berupa tanda panah tersebut dan ditampilkan miring sekitar 45 derajat ke kiri.
Namun, tahukah sobat bahwa sebelumnya kursor dibuat tegak? Lalu mengapa dibuat menjadi miring?

Untuk menjawab pertanyaan ini, kita harus kembali ke masa pada awal mula mouse dibuat, di era tampilan komputer masih berupa susunan piksel resolusi rendah. Menurut penjelasan di situs Stack Exchange, mouse dan kursor pertama kali dibuat oleh Douglas Englebart pada tahun 1968.

Pada awalnya kursor memang dibuat tegak lurus ke atas. Namun, saat komputer Xerox PARC dibuat sekitar tahun 1970-an, kursor kemudian dibuat miring. Alasannya, dengan layar resolusi rendah pada zaman itu, kursor mouse yang tegak lurus susah dicari di layar.

Pointer mouse semula didesain tegak lurus, dan sulit dibedakan dengan obyek lain di layar dengan piksel resolusi rendah, tampilan kursor sulit dibedakan dengan obyek-obyek kain yang ditampilkan layar komputer, apalagi saat itu tampilan layar masih hitam-putih atau monokrom. Karena itu, dengan membuat kursor yang melintang 45 derajat, akan mempermudah pengguna mencari kursor di layar.

Sekarang kursor miring ke kiri sudah banyak digunakan oleh berbagai sistem operasi seperti Windows, Mac OS, Linux, dsb.

Sekian artikel yang saya hadirkan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan berguna bagi sobat sekalian, dan terima kasih telah membaca artikel ini.
*Salam kompak persahabatan dari Blogger Cool*